Home » , , » Fatwa Ulama: Rutin Membaca Al-Ghasiyah Dan Al-A’la Ketika Shalat Jumat

Fatwa Ulama: Rutin Membaca Al-Ghasiyah Dan Al-A’la Ketika Shalat Jumat

Written By Rachmat.M.Flimban on Minggu, 24 Agustus 2014 | Minggu, Agustus 24, 2014

Related categories : Fatwa Ulama, fatwa, jum'at, Shalat, Soal Jawab

Transcribed : 15 Agust 2014

Fatwa Syaikh Abdul Aziz bin Baz

Soal:

Saya memperhatikan imam-imam masjid pada hari Jumat selalu membaca surat Al-A’la dan Al-Ghasyiah. Sampai-sampai manusia mengira membaca dua surat ini adalah wajib, bukan sunnah. Apa nasehat engkau bagi mereka, agar tidak terus-menerus seperti ini sehingga manusia tidak mengiranya wajib dan supaya imam memperdengarkan kepada makmum surat yang lain dari kitab Allah yang di dalamnya ada nasehat atau surat tersebut memiliki hubungan dengan materi khutbah.

Jawab:

Membaca dua surat ini dalam shalat jumat hukumnya sunnah. Karena Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa membacanya. Jika imam membaca selain keduanya pada lain kesempatan tidak mengapa.

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam terkadang membaca pada shalat Jumat surat Al-Jumu’ah dan surat Al-Munafiqun
terkadang membaca surat Al-Jumu’ah dan Al-Ghasiyah
Semuanya adalah sunnah bukan wajib.

Wallahu waliyyut taufiq

Sumber: Majmu’ Fatawa syaikh bin Baz 30/265, link: http://www.binbaz.org.sa/mat/4705/

Sources of articles by : Muslim.Or.Id and authors by : 

Rewritten by : Rachmat Machmud  end Republished by : Redaction Duta Asri Palem 3

Kembali Keatas

|
Print Friendly and PDFPrint Article
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

= > Silakan Berkomentar Sesuai Tema Diatas
=> Berkomentar Dengan Link Hidup Tidak Akan di Publish
=> Dilarang Berkomentar SPAM
=> Tinggalkan Komentar Sangat Penting Untuk Kemajuan Blok ini

Total Tayangan Halaman

Translate to your language


Negara Pengunjung

Flag Counter

KALENDER HIJRIYAH



 
Support : Link Palem 3 | Al Islam | 4 Muslim
Copyright © 2013. Mushola Nurul Iman - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modified by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger
-->